Sesekali ia menunduk, kemudian mendongak, lalu menengok ke arah kanan dan kiri.
Posisi tangannya pun berubah-ubah.
Kadang dikatupkan, kadang melipat tangannya di depan dada, kadang dimasukkan ke dalam kantong.
Sesekali ia juga terlihat membenahi rambutnya.
Meski sebagian wajahnya tertutup masker saat dihadirkan Bareskrim Polri,Doni Salmananmasih bisa tersenyum.
Dibalik senyumannya itu, Doni Salmanan pun juga membicarakan soal istrinya, Dinan Fajrina.
Dikutip GridHot.ID dari Kompas.com, tersangka kasus penipuan aplikasi Qoutex Doni Muhammad Taufik alias Doni Salmanan itu mengaku bahwa dirinya rindu dengan sang istri, Dinan Nurfajrina.
"Kangen dong," ujar Doni Salmanan, Selasa (15/3/2022).
Tak mau istrinya bersedih, Doni Salmanan kemudian memberikan sebuah pesan.
Ia berharap istrinya agar terus semangat menghadapi kasus hukum yang menimpanya itu.
"Semangat terus lah,"pesannya,Selasa (15/3/2022).