Ternyata Bima Diaz Candra dulu kerap meninggalkan komentar di postingan Dinan Fajrina.
Komentar yang ia tinggalkan pun hampir selalu sama yakni memuji kecantikan istri Doni Salmanan tersebut.
Bahkan Dinan Fajrina juga membalas komentar dari pria yang diduga mantan kekasihnya tersebut.
Melansir akun Instagram @bimadiazcandra, pria yang diduga mantan kekasih Dinan Fajrina ini ternyata seorang dokter gigi muda.
Ia kerap mengunggah foto di akun Instagram pribadinya saat menggunakan jas dokter.
Pria berwajah tampan ini merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Jenderal Achmad Yani.
Bima Diaz Candra diketahui merupakan anak dari seorang TNI.
Dokter gigi muda ini mengunggah foto bersama orang tuanya saat wisuda.
Tampak sang ayah mengenakan seragam loreng TNI.