Gridhot.ID - Sosok Sensen kini sudah melekat dengan Raffi Ahmad.
Dikutip Gridhot dari Grid.ID, Sensen sendiri sudah 6 tahun lebih mengabdi menjadi karyawan atau asisten Raffi Ahmad.
Sensen memiliki perjuangan panjang sebelum dirinya berada di istana Sultan Andara.
Sensen dahulu merupakan seorang penonton bayaran.
Kini Asisten Raffi Ahmad, Sensen, ungkap besarnya penghasilan dulu zaman masih menjadi seorang penonton bayaran program musik di beberapa stasiun televisi.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, seperti diketahui, sebelum menjadi asisten pribadi Raffi Ahmad seperti sekarang, dulu Sensen adalah penonton bayaran dari program musik.
"Lu katanya mau jadi penonton Dahsyat lagi?," tanya Raffi menggoda asistennya, seperti dikutip dari YouTube Rans Entertainment.
"Naudzubillah Min Dzalik, jangan dong bos. Sekarang penonton Dahsyat udah enggak semahal dulu," ujar Sensen.
Raffi lantas bertanya besarnya penghasilan Sensen sebagai penonton bayaran saat itu.
Baca Juga: Hempas Rebecca Klopper, Fuji Lebih Pilih Restui Fadly Pacaran dengan Lucinta Luna, Ini Alasannya
"Rp 75.000 (tahun) 2010," kata Sensen. "2 jam gitu-gitu (jadi penonton), Rp 75.000? Setiap hari?," tanya Raffi terkejut.
Sensen membenarkan pertanyaan Raffi dan mengatakan nominal itu masih dikalikan tiga, karena Sensen tidak hanya menjadi penonton bayaran di satu program televisi.
Dalam satu hari, Sensen bisa menjadi penonton bayaran di tiga acara berbeda.
Sehingga besarnya penghasilan Sensen dalam sebulan bisa mencapai Rp 6 juta lebih.
"Berarti lu jadi penonton (bayaran) banyak duitnya dong," kata Raffi.
"Alhamdulillah," jawab Sensen.
Tampil di tiga program musik berbeda, Sensen hanya disyaratkan satu hal, yaitu agar wajahnya tidak muncul di program selain Dahsyat.
Karena seandainya wajahnya sampai terlihat di acara lainnya, Sensen bisa langsung dicoret dari daftar penonton bayaran.
"Jadi penonton misal lu di Dahsyat, ditandain kalau muncul di tempat lain, dicoret?," tanya Raffi.
"Dicoret," jawab Sensen yang pertama kali mulai menggunakan nama itu sejak menjadi penonton Dahsyat di Season City, mal di dekat rumahnya.
(*)