Gridhot.ID -Banyak netizen yang merasa kecewa dengan sikap Tri Suaka yang seolah mengejek cara Andika Kangen Band bernyanyi.
Tagar Tri Suaka sampai menjadi trending topic di Twitter dengan cuitan lebih dari 23,4 ribu.
Semenjak momen tersebut, banyak fakta terungkap ke publik.
Di antaranyamasalah honor hingga riders atau permintaan kusus manggung Tri Suaka.
Netizen dibuat terkejut dengan tarif yang dipasang oleh Tri Suaka sekali manggung yakni Rp 50 juta per jam.
MengutipTribunnews.com, tarif manggung Tri Suaka disebut sangat mahal dan tidak sebanding dengan karyanya.
Banyak netizen membandingkan tarif Tri Suaka dengan band legendaris asal Yogyakarta Sheila on 7.
Ridres Tri Suaka juga dibandingkan dengan riders sederhana Sheila on 7.
Kini muncul lagi riders musisi yang dibagikan seperti band-band besar Noah, D'Masiv, Wali hingga Vierratale.
Rian D'Masiv yang cukup aktif di Twitter mengomentari tersebarnya riders grup band yang membesarkan namanya.
Ia bertanya-tanya siapa sosok di balik tersebarnya riders para musisi sebab daftar permintaan itu sifatnya rahasia.