Gridhot.ID - Kasus yang menimpa Putra Siregar hingga kini masih diselidiki polisi.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, sebelumnya Putra Siregar ditangkap akibat kasus pengeroyokan terhadap Nuralamsyah.
Pengeroyokan disebut terjadi di sebuah kafe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan pada awal Maret 2022 lalu.
Kini dikabarkan penahanan Putra Siregar terkait kasus pengeroyokan telah diperpanjang hingga 40 hari.
Sang istri, Septia Yetri Opani kini harus menahan pilu.
Bagaimana tidak? lebaran kali ini, ia dan anak-anaknya harus ikhlas menjalani Idul Fitri tanpa kehadiran suami tercinta.
Tak banyak yang bisa dilakukannya selain berharap kasus ini segera berakhir.
Dikutip Gridhot dari Tribunstyle, terkait dengan kasus tersebut, Septi agaknya sudah tak tahu harus bagaimana lagi jika ditanya perihal urusannya dengan Chandrika Chika.
"Kalau ngomongin Chika kayaknya aku nggak ngerti lagi deh," ucap Septia, dilansir Tribun Style dari YouTube Intens Investigasi pada Kamis, 5 Mei 2022.
Ya, beberapa waktu lalu Chandrika Chika menyampaikan permintaan maaf kepada Septia atas musibah yang menimpa Putra Siregar.
Ia sadar betul bahwa dirinya menjadi penyebab bos PS Store itu masuk penjara.
Source | : | Kompas.com,Tribunstyle |
Penulis | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Editor | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Komentar