GridHot.ID - Pasangan selebriti Lesti Kejora dan Rizky Billar tengah tak ada di Tanah Air.
Dilansir dari TribunMedan, Rizky Billar dan Lesti Kejora kini berada di Paris, Perancis.
Sayangnya, Rizky Billar dan Lesti Kejora tak membawa serta putra mereka, yakni Baby Leslar terbang ke Paris.
Walau begitu, Rizky Billar dan Lesti Kejora tampaknya tak merasa khawatir dengan Baby L yang ditinggal mereka pergi ke Paris.
Ya, diketahui Rizky Billar ingin menonton pertandingan sepak bola tim favoritnya dengan mengajak Lesti Kejora.
Penampilan sang biduan saat berada di Paris pun langsung mengundang perhatian.
Ya, melalui akun Instagram @rizkybillar, Rizky Billar pun mengunggah momen kebersamaannya dengan sang istri.
Dalam foto yang ia unggah, pelantun lagu 'Ku Lepas dengan Ikhlas' itu pun tampak mengenakan outfit yang membuatnya tampil bak ABG.
Ya, penyanyi jebolan ajang pencarian mengenakan blazer berwarna hitam.
Lalu, ia juga mengenakan celana jeans di atas mata kaki.