GridHot.ID - Kisah asmara putra Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep kembali jadi sorotan publik.
Diketahui dari TribunSeleb, kali ini Kaesang Pangarep terciduk sedang merangkul seorang wanita saat tengah menonton perhelatan Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo.
Ya, Kaesang saat itu terlihat merangkul Erina Gudono.
Diketahui Erina Gudono menemani Kaesang Pangarep menonton Persis Solo melawan PSS Sleman di Stadion Manahan Solo.
Kaesang Pangarep sebelumnya jadi bahan perbincangan saat mantan kekasihnya, Felicia Tissue menuding anak bungsu presiden itu berselingkuh dengan Nadya Arifta.
Kini, Kaesang kembali jadi sorotan saat ketahuan jalan dengan wanita lain.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @nyinyir_update_official pada Minggu (12/6/2022), beredar video kedekatan Kaesang dengan seorang wanita.
Tampak dalam video itu, seorang gadis mengenakan jersey merah yang dirangkul oleh Kaesang.
Dalam momen pertandingan Persis Solo melawan PSS Sleman, kedekatan Kaesang dengan sang gadis langsung jadi bahan perbincangan.
Banyak yang setuju dan memuji sosok gadis yang dirangkul oleh Kaesang.