Kesabaran Athalia atas kepergian Eril diyakini KD akan mendapat balasan kebaikan yang berkali lipat untuk keluarga mereka.
"Dengan penuh kesabaran, Allah akan beri penuh kelipatannya sayang @ataliapr," ucap KD.
Adapun putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril akan dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (13/6/2022).
Lahan tersebut adalah milik keluarga Ridwan Kamil.
Lantas bagaimana lokasi makam Eril, putra sulung Ridwan Kamil ini?
Ternyata lokasi makan Eri sangat asri berada di atas perbukitan dengan pemandangan gunung.
Tak hanya itu, disampingnya juga terdapat sungai kecil.
Tepatnya di area perbukitan wilayah Bandung Selatan di kampung sang ibunda, Atalia Praratya.
Lokasi pemakaman berada di samping masjid dan islamic center yang sedang dibangun Ridwan Kamil.
Masjid tersebut dinamai seperti nama Eril, yakni 'Al Mumtadz'.