Jalur Rue de Rivoli ini sendiri adalah jalanan yang berada di jantung kota Paris dan terkenal dengan sebutan commercial street.
Di jalanan ini berjajar berbagai toko dari banyak merek fesyen terkenal dan disengaja ditutup sementara selama 45 menit untuk menampilkan pertunjukan kebudayaan tradisional Indonesia.
Dalam aksinya di nyinden di Paris, Anggun C Sasmi memakai gaun warna oranye berdetail payet warna senada dibalut dengan luaran atau outer motif batik coklat.
Pelantun tembang Mimpi ini melengkapi penampilannya dengan sandal hak tinggi warna coklat.
Rambut panjangnya dibiarkan tergerai dengan riasan super natural seperti ciri khas Anggun selama ini.
Dalam unggahan sebelumnya, Anggun C Sasmi nampak fokus latihan nyinden di gedung Kedutaan Besar Republik Indonesia di Paris.
Ia begitu fokus melantunkan nyanyian tersebut dengan diiringi musik gamelan.
"Seumur hidup baru pertama kali nyinden, terus nyindennya di Paris," tulis Anggun C Sasmi dilansir dari Instagram, Selasa (7/6/2022).
Dilihat dari unggahan tersebut, Anggun C Sasmi sepertinya akan diiringi beberapa penari saat tampil pada Rabu (8/6/2022).