Pengunjung sering diperingatkan tentang kemungkinan bahaya letusan gunung berapi yang tiba-tiba.
Profesor Michael Branney mengatakan kepada Mirror: "Gunung berapi super Yellowstone meletus tanpa aturan atau periode waktu tertentu. Itu bisa terjadi besok atau di masa depan yang sangat jauh.
Disebut oleh Branney bahwa letusan itu dapat membuat daerah di dalam dan sekitar gunung terkubur, hingga membunuh semua makhluk hidup.
"Daerah di dalam dan sekitar Yellowstone akan terkubur dalam abu panas, membunuh semua makhluk hidup.
"Abu vulkanik mempengaruhi Amerika tengah dan timur, mengubur tanaman, lingkungan sekitar, menyebabkan aktivitas penerbangan mandek, bahkan memicu banjir, ”kata Branney.
Gunung berapi super Yellowstone saat ini dipantau 24/7 oleh Yellowstone Volcanic Observatory.
Saat ini, dua ruang teratas dari gunung super masih dalam keadaan dingin, kata Dr. Michael Poland, seorang ahli di Yellowstone Volcanic Observatory.
Tetapi sangat mungkin bahwa lava di lapisan yang lebih dalam tiba-tiba memompa dengan kuat ke atas, jauh melampaui prediksi para ahli.
Hal yang paling mengkhawatirkan adalah jumlah besar abu yang terbentuk menyebabkan suhu global turun secara signifikan, meninggalkan dunia tanpa musim panas selama bertahun-tahun yang akan datang.
(*)