Namun setelah aktif syuting lagi, penampilannya kini kontras berbeda.
Arya Saloka terlihat kembali tampil dengan rapi dan dianggap memiliki tampilan yang segar.
Melihat penampilan Arya Saloka yang kembali fresh ini, sejumlah penggemar turut merasakan kebahagiaan.
Dikutip dari Tribunewsmaker pada 15 Juli 2022, selain itu, Arya Saloka juga dikabarkan akan segera memulai syuting film terbarunya itu.
Akan tetapi, sebagian harapan para penggemar Ikatan Cinta akan kembalinya Aldebaran seketika sirna.
Hal tersebut lantaran banyak yang menganggap jika tugas Arya Saloka di Ikatan Cinta sebenarnya belum selesai 100 persen dengan cerita sosok Aldebaran yang masih menggantung karena hilang.
Namun sebagaian pihak yang mengatahui hal tersebut justru memberikan dukungan kepada Arya Saloka yang meninggalkan Ikatan Cinta.
Masyarakat lainnya mengaku jika pilihan yang dibuat Arya Saloka adalah hal yang tepat.
Terlebih dengan cerita sinetron Ikatan Cinta yang sudah dianggap tak lagi menarik.
Selain itu, banyak yang mengomentari jika proyek film series original Netflix yang dipilih Arya Saloka ini akan semakin membesarkan namanya.
"Nah akhirnya Arya balik ke tempatnya sbg aktor film bukan sbg bahan haluan emak".