Jika Gala Sky ada di hadapannya, Tiara Marleen makin terisak saat ucapkan permintaan maaf.
Mantan rekan Doddy Sudrajat ini mengaku berslaah atas fitnahan yang dilontarkan pada mendiang Vanessa Angel, ibunda Gala.
"Untuk Gala, maafin tante Tiara ya. Tante Tiara sudah buka aib mama kamu. Di sini, tante Tiara mengakui salah. Mudah-mudahan Gala nanti bisa memaafkan tante Tiara,"
"Saya sudah berjanji kok, pasti akan minta maaf ke Gala. Saya benar-benar bersalah," ucap Tiara Marleen sambil sesenggukan nangis.
Kemudian, Tiara Marleen memberikan doa terbaiknya untuk Gala.
"Saya juga berdoa untuk Gala, mudah-mudahan sehat selalu, panjang umur. Biar saya juga dikasih kesempatan buat minta maaf ke Gala," papar Tiara Marleen.
Lantas, Tiara Marleen juga mengungkapkan alasannya dulu sempat memfitnah mendiang Vanessa Angel.
"Kemarin tante Tiara sampai biacara seperti itu, tante Tiara mengakui kalau cepat emosi. Kalau dipikir lagi sekarang, itu sangat b*d*h sekali. Itu bukan hak tante Tiara juga," ucapnya.
Tak cuma pada Gala, Tiara Marleen juga minta maaf ke keluarga Haji Faisal.
"Khusus untuk keluarga besar pak Haji, saya benar-benar minta maaf. Semoga pak Haji bisa memaafkan saya," ungkap Tiara Marleen makin terisak.
Setelah itu, Tiara Marleen tak mampu lagi meneruskan kata-katanya lantaran tak kuasa menahan tangisannya. (*)