Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar
Gridhot.ID -Berikut tanggapan Putri Anne saat melihat suaminya, Arya Saloka lebih memilih Amanda Manopo.
Diketahui, Arya Saloka suami Putri Anne dan Amanda Manopo menghadiri acara Indonesian Drama Series Awards 2022.
Arya Saloka suami Putri Anne dan Amanda Manopo mendapatkan penghargaan menjadi pasangan drama series terfavorit di acara Indonesian Drama Series Awards 2022.
Dilansir dari Sripoku pada 29 Juli 2022, namun sebelumnya, saat pengumuman Arya Saloka dan Amanda Manopo menjadi pasangan drama series terfavorit.
Arya Saloka datang terlebih dahulu sebelum 30 menit acara tersebut dimulai.
Arya Saloka diwawancarai oleh seorang wanita.
Dalam wawancara tersebut, Arya Saloka ditanya nama aktor atau aktris yang muncul di benaknya.
"Sebutkan satu nama aktor atau aktris sinetron sekarang yang terlintas di kepala kak Arya? bebas," tanya orang itu.
Mendengar pertanyaan tersebut, Arya Saloka sontak tertawa lebar.