Gridhot.ID - Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB Papua memang sudah lama menebar teror di Indonesia.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, KKB Papua bahkan baru saja membantai 11 orang warga di Nduga.
Polisi hingga memperingatkan warga agar tidak mengambil resiko untuk menginjakkan kaki di wilayah kekuasaan KKB Papua.
Para anggota separatis ini terus menuntut agar Papua terpisah dari Indonesia.
Padahal, salah satu pendirinya malah sudah menyesal berjuang lama untuk melakukan hal tersebut.
Salah satu pendiri OPM kini telah mantap mengakui kedaulatan Indonesia.
Sosoknya adalah Nicholas Messet.
Dikutip Gridhot dari Tribun Palu, nama Nicholas Messet tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia, terutama bagi rakyat Papua.
Nicholas Messet dulunya adalah seorang pendiri Organisasi Papua Merdeka (OPM).
Namun kini Nicholas Messet telah kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi sejak 2007 silam.
Selama 40 tahun tokoh ini mencari arti dari kata kemerdekaan bagi Papua.