GridHot.ID - Cucu Presiden Jokowi, Jan Ethes sempat mencuri perhatian publik.
Jan Ethes mengenakan baju adat Jawa Tengah saat turut serta menghadiri upacara HUT Ke-77 RI.
Diketahui dari Wartakotalive, putra pertama Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda, Jan Ethes Srinarendra itu mengikuti upacara di Stadion Sriwenda Solo, Rabu (17/8/2022).
Jan Ethes datang bersama Selvi Ananda mengendarai mobil listrik dari rumah dinas Wali Kota Solo Loji Gandrung.
Cucu pertama Presiden Joko Widodo itu memakai pakaian beskap lengkap dengan blangkon.
Sedangkan Selvi Ananda tampak anggun memakai kebaya berwarna merah dan rambutnya disanggul.
Jan Ethes duduk di sebelah Selvi Ananda di bangku VIP.
Bocah 6 tahun itu mengikuti serangkaian acara upacara di Stadion Sriwedari.
Saat pengibaran bendera, Jan Ethes berdiri di barisan Kapolresta Surakarta, Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa.
Kakak dari La Lembah Manah itu diketahui baru pertama kali mengikuti upacara Kemerdekaan di Kota Solo.
Sebelumnya, Jan Ethes selalu mengikuti upacara kemerdekaan di Istana Negara.