Gridhot.ID - Hotman Paris siap memberikan perlindungan hukum untuk mantan-mantan klien Razman Nasution.
Diketahui, belum lama ini sejumlah mantan klien Razman mengaku diancam seusai memutus surat kuasa.
Seiring dengan munculnya dugaan pengancaman itu, pengacara Hotman Paris angkat bicara.
Hotman mengaku siap membela mantan klien Razman yang diduga mengalami pengancaman.
Melalui video di akun Instagram @hotmanparisofficial, Sabtu (27/8/2022), Hotman menyentil dugaan ijazah palsu milik Razman.
"Apa akibatnya kalau ternyata ijazah pengacaramu itu palsu?" sindir Hotman.
Menurut Hotman, ijazah palsu seorang pengacara bisa berakibat buruk pada klien. Karena itu, Hotman mengimbau kepada orang yang menjadi klien Razman untuk segera mencari pengacara lain.
"Akibatnya dia bukan pengacara yang sah, akibatnya surat kuasanya cacat," ucap Hotman.
"Kalau surat kuasanya cacat artinya pembelaannya juga cacat, berarti kamu kalah."
"Makanya kalau kamu tidak yakin ijazah pengacaramu itu asli atau tidak, cepat cari pengacara lain," sambungnya.
Hotman lantas berjanji membantu mantan klien Razman yang diduga mengalami pengancaman.