Ketika M Jusuf masuk ke Cendana disinilah ia berpapasan dengan Liem Sioe Liong yang bercelana pendek tersebut. Jenderal M Jusuf menyapa dengan gaya bahasa khas Makassarnya. "You mau kemana?!" tanyanya ke Liem Sioe Liong dengan tegas.
"Wa mau menghadap bapak presiden," sahutnya, langsung Jend .M Jusuf naik pitam ketika itu, dia panggil orang tersebut kehadapannya.
M Jusuf sendiri saat itu dalam kondisi mengenakan "PDH" pakaian dinas harian jabatan Menhamkam/Pangab yang memegang tongkat komando. Liem Sioe Liong datang kehadapannya dengan mengenakan celana pendeknya tersebut langsung ditampar dan digebuk perutnya oleh M. Jusuf.
"Kurang ajar kamu ya, kamu tau kamu itu mau menghadap siapa dengan mengenakan celana tidak sopan begini" teriak Jenderal M Jusuf.
"Ampun maaf jenderal, ampun wa minta ampun jenderal," sambil memegang wajahnya yang baru ditampar oleh orang nomor satu militer Indonesia itu.
"Lain kali kali kalau pakai celana pendek begini menghadap presiden saya tanam kamu hidup-hidup," hardik M. Jusuf dengan logat khas Makassarnya. Akhirnya Liem Sioe Liong pergi batal menghadap Presiden Soeharto karena diusir langsung oleh M. Jusuf dari Cendana.
(*)