Bunyamin mengatakan pernikahan mereka yang seharusnya berlangsung hari ini di kediaman Didi Mahardika, di kawasan Cilandak Barat, Jakarta Selatan.
Menurut berkas yang diterima pihak KUA Cilandak Barat, status Cita Citata dan Didi Mahardika sudah pernah menikah sebelumnya.
Sebagai informasi, Cita Cita sebelumnya sempat merencanakan pernikahan dengan seorang pria asal Belanda yang bernama Roy Geurts pada 2020.
Namun rencana tersebut batal begitu saja.
Sementara itu, dilansir dari tribun seleb, Yunanto dan Nanda Persada yang mengaku sahabat Didi Mahardika serta Cita Citata bakal lapor polisi.
Upaya itu akan mereka lakukan berkait kabar bohong mengenai pernikahan Didi Mahardika dan Cita Citata yang telah beredar.
Sebab, karena informasi tersebut pihaknya merasa dirugikan.
"Kita akan usut itu, intinya adalah kita dirugikan, teman-teman dirugikan," ungkap Nanda Persada di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (15/9/2022).
Kabar bohong yang dimaksud Nanda Persada merupakan pernikahan yang nyatanya ditunda pada hari ini karena beberapa hal.
Selain itu pernikahan Cita Citata dan Didi Mahardika memang belum terlaksana dan masih menentukan tanggal serta tempat.
"Baik, saya jawab, makannya itu kita tegaskan ini hoax, yang melampaui kewenangannya, tadi disebutkan ada data, ada berkas, ada ini memang hari ini terselenggara, kita akan usut itu, dan untuk itu pasti ada konsekuensinya," ujar Nanda.