Gridhot.ID - Marini Zumarnis merupakan artis yang eksis di dunia hiburan sejak tahun 90-an.
Namun, tidak banyak yang tahu bahwa artis Marini Zumarnis adalah anak jenderal TNI.
Mengutip TribunStyle.com, ayah Marini Zumarnis adalah almarhum Brigjen TNI Zumarnis Zein, seorang Akmil angkatan 1965.
Sepanjang perjalanan kariernya, total 29 judul sinetron telah dibintangi Marini Zumarnis.
Beberapa diantaranya termasuk sinetron yang populer, seperti 'Bidadari' dan 'Tukang Bubur Naik Haji The Series'.
Selain bermain sinetron, Marini juga pernah terlibat di film MBA (Married By Accident) yang tayang pada 2008.
Selain berakting, Marini kerap didapuk menjadi bintang iklan di sejumlah produk, seperti Silver Queen, Djarum Coklat, Mi Burung Dara dan Telkomsel.
Marini diketahui juga menerbitkan buku berjudul "Hai Darl".
Setelah memutuskan berhijab, Marini juga memiliki bisnis di bidang fesyen busana muslim.
Untuk urusan asmara, Marini menikah muda di usia 21 tahun dengan pengusaha Denny Wardhana pada 1998.
Dari pernikahan itu, Marini dan Denny dikaruniai satu anak yang diberi nama Mohammad Daffa Wardana.