Gridhot.ID - Bulan September tahun 2022 ini masih terus dibanjiri berbagai lowongan kerja di beberapa perusahaan dan instansi.
Dikutip Gridhot dari laman Bursa Kerja Depnaker, salah satu yang sedang membuka lowongan kerja adalah PT ABM Investama.
PT ABM Investama Tbk adalah perusahaan energi terintegrasi di Indonesia yang melakukan investasi strategis di sektor terkait pertambangan dan energi.
Akhir tahun 2018, PT ABM Investama Tbk memiliki 6 (enam) entitas anak usaha dengan kepemilikan langsung, diantaranya adalah PT Cipta Kridatama (“CK”), PT Reswara Minergi Hartama (“Reswara”), PT Sanggar Sarana Baja (“SSB”), PT Cipta Krida Bahari (“CKB”), PT Anzara Janitra Nusantara (“AJN”) dan PT Prima Wiguna Parama (“PWP”).
Kini ABM Investama membuka lowongan kerja untuk program Fresh Graduate Development Program (FGDP) OSHE 2022.
Berikut syarat yang harus dipenuhi para pelamar untuk bisa melamar kerja melalui program tersebut:
- Usia maksimal 25 tahun
- Minimal Pendidikan S1, S2 (Jurusan Keselamatan Kerja, Kesehatan Masyarakat, Kesehatan Lingkungan, Keperawatan, Biologi, Kehutanan, Teknik Lingkungan, Teknik Industri, & Teknik Kimia)
- Minimal Pendidikan D3, D4 ( Jurusan Hiperkes & Keselamatan Kerja, Keperawatan, MIPA, & Elektro)
- IPK minimal 3.00
- Fresh Graduate atau maksimal memiliki pengalaman magang / kerja 1,5 tahun
- Memiliki komunikasi & analisa yang baik
- Memiliki pengalaman organisasi lebih diutamakan
- Bersedia ditempatkan seluruh area operasional Cipta Kridatama
Kemudian melakukan pendaftaran secara online melalui link berikut:
>>>>LINK DAFTAR KERJA ABM INVESTAMA<<<<
Pendaftaran diterima paling lambat pada Jumat, 30 September 2022.
Selamat mencoba.