GridHot.ID - Adik ipar mendiang Vanessa Angel, Fujianti Utami atau Fuji nampaknya sudah habis kesabaran.
Ya, Fuji baru-baru ini mengancam akan melaporkan haters ke polisi.
Fuji mengambil langkah tegas untuk para haters yang terus menghujatnya.
Dilansir Gridhot.id dari BanjarmasinPost, melalui Instagram Story-nya, Fuji mengunggah sebuah video yang berisi komentar kebencian dari warganet.
Melalui unggahan Instagram story, Fuji membagikan video tangkapan layar berisi banyak komentar kebencian yang dikirim oleh salah satu haters via DM (direct message).
Bahkan ia juga mengirimn pesan lewat Instagram kepada hater yang menyebar kebencian tersebut.
Haters yang akunnya diekspos oleh Fuji itu mengirim banyak komentar kebencian, mulai dari mencibir gaya hidup kekasih Thariq Halilintar itu hingga membanding-bandingkannya dengan Mayang putri Doddy Sudrajat.
Melihat hater yang menyebar kebencian tersebut, membuatnya suah tak sabar.
Bahkan ia juga mengatakan kepada hater untuk bersenang-senang dalam kebencian.
"Sshh diam ya cantik," tulis Fuji diakun Instagram pribadinya, Rabu, 28 September 2022.
"Nggak ada waktu buat kamu. Selamat bersenang-senang dalam kebencian," lanjutnya.