Gridhot.ID - Khodam merupakan jin yang mendampingi manusia.
Disebut-sebut, khodam berkaitan dengan tingkat keimanan manusia atau bisa juga diturunkan dari leluhur.
Khodam ini dipercaya bisa membawa keberuntungan namun juga bisa membawa kesialan.
Salah satu khodam yang terkenal akan ilmunya yang tinggi di Primbon Jawa adalah Khodam Eyang Semar.
Dikutip Gridhot dari Bobo, Semar merupakan salah satu tokoh dalam keluarga Punakawan.
Semar merupakan ayah dari Bagong, Gareng, dan Petruk.
Dengan tubuhnya yang besar dan perutnya yang buncit, Semar merupakan tokoh yang disegani dan dihormati para kesatria.
Semar dikisahkan sebagai penasihat sekaligus pengasuh para ksatria berbudi luhur.
Tokoh yang berumur panjang ini mengasuh Pandawa bersaudara, tokoh utama dalam cerita Mahabarata.
Semar memiliki sifat yang sederhana, jujur, dan tulus.
Menurut primbon Jawa, weton yang dilindungi Khodam Eyang Semar memiliki hidup yang lebih mudah.