ROBBANA AATINA MIN LADUNKA ROHMATAN WAHAYYI’ LANA MIN AMRINA ROSADAN ROBBISROHLI SODRI WAYASSIR LII AMRI
Artinya: "Wahai Tuhan kami, berikanlah rahmah kepada kami dari sisi-Mu dan berikanlah petunjuk-Mu yang lurus dalam urusan kami. Ya Rabbi, lapangkanlah dadaku dan mudahkanlah segala urusanku."
Doa pelaris dagangan ini termaktub dalam kitab Ihya Ulumuddin karya Hujjatul Islam Imam Ghozali.
Kitab ini merupakan kitab babon yang sudah dipelajari dan diamalkan oleh umat Islam selama berabad-abad.
Ini merupakan doa pelaris dagangan yang bisa kita amalkan jika ingin omzet dagangan atau bisnis naik terus. Doa ini bisa diamalkan ketika hendak memulai usaha dan dijadikan doa harian.
Agar rezeki lancar, selain mengamalkan doa ini, kita dianjurkan juga memperbanyak sedekah dan berbuat baik kepada sesama.
Kita juga bisa mengamalkan surat Alquran yang dianggap sebagai surat untuk melancarkan rezeki seperti Al-Waqiah dan semacamnya.
Wallahu a'lam.
(*)