Gridhot.ID - Kasus dugaan KDRT yang dilakukan Rizky Billar kepada Lesti Kejora menyita perhatian publik.
Meski sempat menjatuhkan talak, Rizky Billar ingin mempertahankan pernikahannya dengan Lesti Kejora.
Rizky Billar disebut merindukan Lesti Kejora yang kini tengah menunaikan ibadah umroh setelah pulang menjalani perawatan di rumah sakit.
"Ya pasti ya Billar akan mempertahankan. Toh setelah kejadian kemarin, Billar masih rindu sama dede (Lesti)," ungkap Izhar Wilendra, ayah angkat Billar ketika ditemui Wartakotalive.com, di kawasan Tangerang Selatan, Sabtu (8/10/2022).
Harapan itu diakui Izhar diinginkan oleh keluarga Billar yang mau hubungan mereka bisa berjalan lagi.
"Keluarga juga pasti akan mendoakan lah mereka tetap bertahan," katanya.
Namun, Izhar tak mau mendahului takdir Tuhan dan putusan pengadilan.
Ia membuka kemungkinan kalau keputusan rumah tangga Billar akan diputus usai Lesti pulang umroh.
"Kan sekarang Lesti lagi umroh, hargai dulu keputusan dia. Nanti disana dia akan menemukan titik terang mengenai masalah ini dan juga rumah tangganya," ujar Izhar.
Sementara itu, kuasa hukum Billar, Adek Erfil Manurung memberi penjelasan soal pertengkaran yang terjadi antara kliennya dan Lesti.
Bahkan dari pertengkaran itu membuat Billar mengucap kata talak kepada Lesti.
Mengutip Suar.id, Adek mengatakan bahwa saat itu Billar berusaha menutupi pertengkarannya dengan Lesti di depan mertuanya.
"Kejadian sebenarnya itu, pertengkaran pertama itu, Rizky ribut sama istrinya. Rizky meminta supaya diam, besok aja. Karena, ada ibunya," kata Adek.
"Ibu mertua Rizky ada di rumah Rizky pada waktu itu," terang Adek.
Namun, Lesti tidak berhenti marah sehingga Billar menutup mulut sang istri karena tak enak dengan ibu mertuanya.
Lesti pun meronta-ronta saat Billar menutup mulutnya.
Adek kemudian menegaskan bahwa Billar tak ada niatan untuk menyakiti Lesti.
"Tapi istrinya marah-marah terus. Marah-marah, akhirnya ditutup mulutnya (Lesti). Supaya, jangan ribut, dia (Lesti) meronta-ronta kan."
"Bisa begini-gini, kan ke bawah gini (tangan Billar dari mulut Lesti akhirnya ke leher). Tidak ada niat klien saya untuk sengaja menyakiti istrinya, nggak ada itu," tegasnya.
Terkait tulang leher Lesti yang bergeser, Adek tak yakin dengan pernyataan tersebut.
"Tidak juga. Kalau kegeser, berarti kan parah dong, nggak ada itu. Bagaimana bergeser? Saya nggak yakin kalau bergeser."
"Tidak ada unsur kesengajaan dari klien saya untuk menyakiti istrinya," ucapnya.
Bahkan setelah itu Billar dan Lesti berbicara berdua.
"Klien saya bilang 'Abis itu, Bang, kami bicara kok berdua di tempat tidur'."
"'Kamu lihat nggak, ada bekas merah?'," tanya Adek pada Billar.
"'Nggak tau, Bang, enggak pas itu, Bang'," kata Adek soal percakapannya dengan Billar.
Namun kejadian tak sampai di situ saja. Pada pagi harinya mereka kembali bertengkar.
"Setelah kita bicara, sekitar jam5 itu ribut lagi, ngamuk lagi. Akhirnya klien saya itu mau pergi ke kamar mandi."
"Mau nenangkan diri lah, daripada ribut-ribut terus kan. Karena mertuanya pasti dengar, dia nggak enak."
"Ketika dia (Billar) mau menuju kamar mandi, kan (Lesti) ngamuk terus nih," imbuhnya.
Kemudian Billar ikut mengamuk bahkan menjatuhkan talak satu ke Lesti.
Lesti pun disebutkan sampai terjatuh.
"'Oke, kakak talak satu kamu'. Di situ lah Rizky nyerang, ngamuk. Tarik lah ininya (bagian atas baju)."
"Tarik-tarik terus sampai putus kalungnya, ditepis lah. Jatuh (Lestinya), tarik-tarik, terjatuh lah," jelas Adek.
Billar lalu mencari informasi terkait talak satu.
Setelah kondisi keduanya sudah membaik, Billar dan Lesti sempat melakukan hubungan suami istri.
"Diceritakan, peristiwanya dan mereka sudah baikan. Mereka melakukan hubungan suami istri biasa, ini kita bicara kebenaran ya," papar Adek.
Setelah itu, Lesti pun berpamitan kepada Billar untuk pergi ke rumah sang ayah.
Namun, Billar kaget saat akhirnya terdapat laporan polisi.
"Selesai, pamitan lah istrinya. Kalau nggak salah, sekitar jam 11.00, pamitan kepada suami ke rumah bapaknya."
"Yang dikagetin klien saya, tiba-tiba jam 22.00 ada laporan," tambahnya.
Diberitakan sebelumnya, Lesti melaporkan Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan atas kasus KDRT pada Rabu (28/9/2022) malam.
Laporan yang dilayangkan ke Polres Metro Jakarta Selatan itu teregister dengan nomor LP/B/2348/IX/2022/POLRES METRO JAKARTA SELATAN/POLDA METRO JAYA.
Menurut dokumen yang diterima Kompas.com, KDRT terjadi pada Rabu sekitar pukul 02.30 WIB dan 10.00 WIB.
Kejadian itu berawal dari Billar yang ketahuan selingkuh di belakang Lesti.
Lesti kemudian meminta pulang ke rumah orang tuanya.
Saat itulah Billar merasa emosi dan melakukan kekerasan terhadap Lesti berulang kali.
Akibat kekerasan yang dilakukan Billar, Lesti mengalami pergeseran tulang leher leher, serta luka lebam di tangan, dan kaki.
(*)