GridHot.ID - Khodam pendamping adalah makhluk yang diutus untuk mendampingi manusia.
Tidak jarang, Khodam akan sekuat tenaga mengerahkan energinya bila manusia yang dilindunginya akan dirundung dengan bahaya.
Diundang Raditya Dika, Pesulap Merah malah sesumbar akui bawa 'khodam'.
Melansir Sonora.id, kita harus sepenuhnya menyadari bahwa di tengah-tengah lingkungan kita, hidup pula makhluk Tuhan yang berasal dari golongan jin dan setan.
Hal tersebut sesuai dengan konsep yang ada di berbagai ajaran agama yang menerangkan bahwa dunia ini bukan hanya menjadi tempat tinggal makhluk Tuhan dari golongan manusia saja.
Oleh masyarakat Indonesia, golongan jin dan setan acapkali dikenal dengan istilah khodam.
Namun, secara lebih khusus, khodam merupakan jin atau setan yang sudah berada dalam tubuh manusia.
Artinya, jika seseorang memiliki khodam, khodam tersebut bak telah menjadi peliharaan yang mengikuti si pemilik kemana pun dia pergi.
Dilansir dari tribungorontalo.com, ketenaran setelah mendapat banyak sorotan dari polemik perdukunan semakin dirasakan Marcel Radhival alias Pesulap Merah.
Wara-wiri tampil di layar kaca hingga kolab bersama YouTuber hits Tanah Air, sudah menjadi kesibukan Pesulap Merah belakangan ini.
Bahkan kini YouTuber sekaligus komedian kondang Raditya Dika mengundang Pesulap Merah untuk membuat konten bersama.