Poster serial anime Maid Sama! atau Kaichou wa Maid-sama! yang termasuk dalam 5 daftar rekomendasi serial anime bergenre Romantis atau Romance yang tayang selain di anoBoy
Score: 9.7
Sinopsis:
SMA Seika adalah sekolah khusus laki-laki namun berubah menjadi sekolah campuran.
Misaki Ayuzawa sang Ketua OSIS perempuan pertama di sekolah tersebut yang akhirnya mendapat julukan "Presiden Iblis" karena penguasaannya terhadap Aikido dan menerapkan aturan besi.
Di sisi lain Misaki menyimpan rahasia yang menurutnya memalukan, dia harus bekerja di kafe pembantu untuk menghidupi keluarganya.
Jika ada orang dari sekolahnya yang mengetahuinya, reputasi Misaki akan hancur total.
Hingga akhirnya Takumi Usui, anak laki-laki paling populer di sekolah mengetahui rahasia Misaki.
Kisah romantis mereka pun dimulai sejak saat itu karena sering menghabiskan lebih banyak waktu bersama dan akhirnya mulai memahami rahasia satu sama lain.
Link streaming: https://www.iq.com/album/maid-sama-2010-1xdzhr4byfh?lang=en_us
(*)