Menurut Nathalie, Faris pun enggan terlibat dalam urusan perceraiannya.
"Nggak, nggak (Faris gak ikut campur urusan cerai)," ujar Nathalie Holscher.
"Gak mau (ikut campur) soalnya takut dibilang pihak ketiga ya?" tanya Dewi PersikNathalie menegaskan Faris bukan orang ketiga dalam perceraiannya dengan Sule.
"Itu sih pasti dibilangnya gitu juga (orang ketiga), gak mau juga dia ngurusin yang kayak gitu," ujae Nathalie Holscher.
Selain itu Nathalie mengatakan status Faris saat ini adalah perjaka.
"Perjaka ting ting, belum nikah," tuturnya.
Nathalie mengungkap sosok Faris yang disebutnya baik dan perhatian.
Selain itu Nathalie mengatakan bisa menjalin hubungan asmara karena selama ini masih menjaga silaturahmi.
"Dia orangnya baik, perhatian, walaupun kita dulu gak pacaran, hubungan kita baik, keluarganya juga baik," kata Nathalie.
Lebih lanjut Nathalie Holscher tak memungkiri kini memang tengah menjalani hubungan serius dengan Faris.
Ia pun meminta doa agar hubungannya berjalan lancar.