Kamis Pahing
Kamis berwatak seperti angin alias angen-angen atau sebuah pemikiran.
Orang yang lahir di hari Kamis, mereka memiliki karakter untuk berpikir terlebih dahulu sebelum bertindak.
Pahing atau lanang berwatak gagah berani dan tidak mudah menyerah dan pantang putus asa.
Kamis Legi
Kamis memiliki watak angin atau angen-angen. Legi atau tua atau berarti bisa membimbing.
Kamis legi akan membimbing siapa saja yang dekat dengannya dan akan memberikan pemikiran bagus.
Jumat Legi
Banyak orang Jawa bilang Jumat legi adalah perwatakan bagus untuk ritual.
Itulah pada pasaran Jumat Legi sering diadakan tahlilan, selamatan karena diadakan tahlilan, selamatan, rahasianya adalah karena Jumat Legi adalah jumat besar.
Maka mereka yang memiliki weton lahir Jumat Legi akan mengayomi orang-orang di sekitarnya, dan bila meminta pertolongan Tuhan maka akan dikabulkan, tentu saja dengan catatan mereka rajin beribadah.