Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Salah Satunya Terlalu Sibuk Mencari Aib Orang Lain, Ternyata Ini 10 Penyebab Doa Tak Diijabah oleh Allah SWT

Desy Kurniasari - Sabtu, 12 November 2022 | 18:00
Amalan Doa Agar Mendapat Ketenangan Dunia Akhirat

Amalan Doa Agar Mendapat Ketenangan Dunia Akhirat

GridHot.ID - Ketika berdoa kepada Allah SWT tidak serta merta permintaan kita segera dikabulkan oleh Allah SWT.

Bisa saja besok, lusa, dan seterusnya sesuai kehendak-Nya.

Melansir tribunjogja.com, dalam Islam juga diajarkan konsep ikhtiar dan tawakal yang berarti sebagai manusia diharuskan untuk berusaha terlebih dahulu untuk mencapai segala keinginannya, setelah itu bertawakal dan berdoa menyerahkan segala usaha yang telah diperbuat kepada Allah SWT.

Jika ikhtiar sudah dibalut dengan tawakal maka dengan izin Allah SWT bisa menjadi sarana doa dan segala permintaan cepat dikabulkan.

Dalam hal ini, tidak sedikit umat muslim ingin doa dan permintaannya tercapai dan dikabulkan oleh Allah SWT sesegera mungkin.

Entah lantaran kebutuhan atau keinginan yang mendesak, yang membuat doanya ingin cepat terkabulkan.

Dilansir dari tribunkaltim.co, saat doa kita tak kunjung nampak diijabah oleh Allah SWT, maka ada baiknya kita selalu berbaik sangka.

Allah SWT sangat mencintai hambanya yang berdoa. Bahkan, Allah berjanji akan mengabulkan doa-doa para hambanya.

Dalam Al Quran Surat Ghafir ayat 60, Allah SWT berfirman:

Arab: ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ إِنَّ الَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ

Artinya: Berdoa lah kepadaKu, Aku akan kabulkan doa kalian. Sungguh orang-orang yang menyombongkan diri karena enggan beribadah kepada-Ku, akan dimasukkan ke dalam neraka jahannam dalam keadaan hina dina.

Source :Tribunkaltim.coTribunJogja.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x