Gridhot.ID - Kim Jong Un hingga kini masih menjadi sorotan dunia.
Dikutip Gridhot dari Kompas TV, Kim Jong Un akhir-akhir ini terus menunjukkan ambisinya untuk membuat Korea Utara menjadi negara dengan kekuatan nulklir terkuat di dunia.
Kim Jong Un bahkan dengan santainya memarkan dan menguji coba rudal balistik intercontinental Korea Utara Hwasong-17.
“Tujuan utamanya adalah untuk memiliki kekuatan strategis paling kuat di dunia, kekuatan absolut yang belum pernah terjadi sebelumnya di abad ini,” ujarnya.
Di tengah ambisinya dalam membuat Korea Utara ditakuti, Kim Jong Un tiba-tiba dengan percaya diri memamerkan putri kecilnya ke hadapan dunia.
Kemunculan anak Kim Jong Un ini cukup mengguncang dunia karena selama ini Kim Jong Un terus berusaha menutupi anak-anaknya.
Bahkan Kim Jong Un memunculkan putri kecilnya ini hingga dua kali.
Dikutip Gridhot dari Tribun Jatim, kemunculan kedua kali anak Kim Jong Un ini akhirnya menimbulkan spekulasi.
Terutama soal penerus Kim Jong Un jika suatu saat tutup usia.
Kemunculan putri Kim Jong Un untuk kedua kalinya di depan umum telah memicu spekulasi akan kemungkinan perannya sebagai penerus posisi kepemimpinan Korea Utara selanjutnya.
Pada kesempatan kali ini, Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un dan putrinya terlihat berfoto dengan pejabat, tentara dan ilmuwan yang terlibat dalam peluncuran rudal Hwasong-17 bulan ini.