Gridhot.ID - Laksamana Yudo Margono kini sedang menunggu dirinya dilantik menjadi Panglima TNI menggantikan Jenderal Andika Perkasa.
Diketahui Jenderal Andika Perkasa sudah memasuki masa pensiunnya sehingga posisi Panglima TNI bergeser ke KASAL Laksamana Yudo Margono.
Namun masih banyak orang yang penasaran dengan sosok pengganti Laksamana Yudo Margono di kursi Kepala Staf Angkatan Laut.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan bahwa proses penggantian KSAL yang baru masih belum selesai.
"Belum (menunjuk KSAL pengganti Yudo Margono) karena ini kan proses di DPR belum selesai," kata Pratikno usai menyerahkan surat presiden (surpres) pergantian Panglima TNI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (28/11/2022).
Kendati demikian, Pratikno mengatakan, Presiden sudah menyiapkan beberapa nama calon pengganti KSAL.
Akan tetapi, dia menegaskan, pemerintah lebih dulu menunggu proses pengusulan calon Panglima TNI disetujui DPR, barulah fokus pada nama pengganti Yudo.
"Jadi nanti secepatnya," kata Pratikno.
Meski begitu sudah ada beberapa nama yang diisukan berpeluang menjadi KSAL yang baru menggantikan Yudo Margono.
Salah satunya adalah Laksdya TNI Nurhidayat.
Dikutip Gridhot dari Surya, inilah profil dan biodata Laksdya TNI Nurhidayat, salah satu jenderal bintang 3 TNI AL yang berpeluang jadi KASAL menggantikan Laksaman Yudo Margono.