GridHot.ID - Weton merupakan hari kelahiran dalam penanggalan Jawa.
Weton bisa digunakan untuk mengetahui beberapa kepribadian para wanita.
Dilansir dari Tribun Jateng, kepribadian wanita dengan weton Minggu Pahing tentu saja berbeda dengan wanita berweton Minggu Pon, Minggu Pon, Minggu Wage, Minggu Kliwon, atau Minggu Legi.
Berikut ulasan lengkap beberapa kepribadian wanita berdasarkan weton yang bisa disimak.
Minggu Pahing
Wanita yang dilahirkan pada Minggu Pahing memiliki sifat yang cukup sensitif.
Ia juga sosok yang keras kepala dan mudah tersinggung, bahkan dengan hal sederhana.
Wanita kelahiran Minggu Pahing tak bisa diremehkan atau disepelekan, terlebih oleh suami sendiri. Jika itu terjadi, ia akanmelakukan perlawanan.
Wanita yang dilahirkan pada Minggu Pahing ini diketahui memiliki kecemburuan yang cukup besar.
Meski begitu, ia adalah pejuang tangguh. Ia akan selalu berusaha memenuhi kebutuhan keluarga.
Jika berhubungan dengan pekerjaa, wanita kelahiran Minggu Pahing termasuk sosok yang cukup teliti dan berhati-hati.