Rupanya Kaesang dan Erina justru mengajak makan malam di warung sederhana pinggir jalan.
Meski warung pinggiran, namun tempat makan itu menurut Bennusangat ramai dan begitu dipadati muda mudi Yogyakarta.
"Ceritanya yah aku diajakin keluar makan malam.. trus aku dandan keren ala2 drakor... aku pikir makan malamnya di restoran sama anak presiden harus keren," tulisnya.
"Eh sampe lokasi ternyata makannya di warung2 gitu... kalo di Jogja terkenal banget.. banyak anak muda Jogja yang datang makan & nongkrong."
"Dalam hati aku speechless aja sambil senyum malu2 (emoji tersenyum lebar) (emoji mata bentuk hati)," sambungnya.
Menyaksikan langsung kesederhanaan Kaesang dan Erina, Bennumenganggap momen itu sangat berharga baginya.
Tak lupa, ia juga berterima kasih atas kebaikan Kaesang dan Erina.
"Jujur kangen ini momen yang ga terlupakan... terima kasih banyak yah buat kebaikan kalian @kaesangp @erinagudono," tutup Bennu.
Unggahan tersebut sontak membuat Erina tak enak hati dan meminta maaf pada Bennu.
"Kak Bennuu maaf kita nggak ajak ke restoran fancy malah ke warung," tulis Erina dengan emoji menangis.