Untuk diketahui, sosok Tiko dan Ibu Eny belakangan viral di linimasa.
Mereka jadi perbincangan lantaran selama 12 tahun tinggal di rumah mewah tanpa air dan listrik.
Tiko pun menuai banyak pujian karena tulus merawat Ibu Eny yang depresi bertahun-tahun.
Kini usai kisah Tiko dan Ibu Eny disorot, keduanya mendapat banyak bantuan.
Tiko ramai diundang ke acara televisi hingga ditawari pekerjaan serta berbisnis.
Sementara Ibu Eny akhirnya mendapat pertolongan medis dengan diobati di rumah sakit.
Berhari-hari dirawat dokter, kondisi terbaru Ibu Eny akhirnya terkuak.
Ketua RT Kompleks PLN tempat Tiko tinggal, Noves Haristedja mengungkap fakta mengejutkan.
Menjenguk Ibu Eny di RSJ, Noves terkejut.
Pasalnya, kondisi Ibu Eny membaik hampir 90 persen.
"Tadi saya baru pulang dari sakit bersama Tiko menjenguk ibunya. Tadi saya ketemu ibunya di ruangan itu, alhamdulillah itu perubahannya 90 persen lebih," kata Noves dilansir TribunnewsBogor.com dari tayangan Youtube DenDenny, Rabu (11/1/2023).