Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Lowongan Kerja Lulusan SMA dan SMK, BPS Buka Kesempatan Emas di Posisi Ini, Segera Daftarkan Diri dan Persiapkan Syaratnya

Angriawan Cahyo Pawenang - Kamis, 26 Januari 2023 | 13:13
Lowongan kerja Badan Pusat Statistik terbaru.
Badan Pusat Statistik

Lowongan kerja Badan Pusat Statistik terbaru.

Gridhot.ID - Minggu terakhir di bulan Januari tahu 2023 ini tetap terus dibanjiri dengan berbagai lowongan kerja.

Dikutip Gridhot dari laman Bursa Kerja Depnaker, salah satu instansi yang membuka lowongan kerja adalah Badan Pusat Statistik atau BPS.

Badan Pusat Statistik atau BPS merupakan sebuah lembaga pemerintah non kementerian yang memiliki tanggung jawab kepada Presiden.

Pada awalnya BPS merupakan Biro Pusat Statistik, yang dibentuk berdasarkan UU No 6 Tahun 1960 mengenai Sensus dan UU Nomer 7 Tahun 1960 mengenai Statistik.

Sebagai pengganti kedua UU tersebut ditetapkan UU Nomor 16 Tahun 1997 mengenai Statistik.

Berdasarkan UU ini yang ditindaklanjuti dengan peraturan perundangan dibawahnya, secara formal nama Biro Pusat Statistik diganti menjadi Badan Pusat Statistik.

Kini BPS membuka lowongan kerja untuk posisi Petugas Lapangan Sensus Pertanian 2023 Kab. Tana Toraja.

Berikut syarat yang harus dipenuhi untuk bisa melamar di posisi ini:

  • Tidak berstatus PNS atau P3K
  • Diutamakan usia antara 18 sampai 45 tahun
  • Siap jasmani dan rohani
  • Wajib memiliki rekening aktif atas nama pendaftar
  • Menguasai kondisi lapangan pada wilayah tempat tinggal
  • Mampu menaati peraturan yang ditetapkan
  • Mampu bekerja sama dengan petugas lain
  • Diutamakan telah mendapatkan vaksinasi covid 19 lanjutan atau booster
  • Bersedia bekerja terikat kontrak
  • Memiliki dan mampu mengoperasikan smartphone atau gadget atau tablet berbasis Android dengan spesifikasi :
    • Versi minimal adalah 4.0.3
    • Memiliki RAM minimal 2 GB
    • Memiliki memori internal tersisa minimal 2 GB
    • Memiliki fitur GPS
    • Dapat terkoneksi dengan internet
Baca Juga: 7 Tanggal Lahir Keramat Menurut Primbon Jawa, Punya Kelebihan Luar Biasa, Sekali Berucap Bisa Jadi Kenyataan

Apabila pelamar merasa sudah memenuhi persyaratan di atas, bisa segera menyusun berkas lamaran kerja terbaru.

Kemudian melakukan pendaftaran kerja secara online melalui link berikut:

>>>>LINK PENDAFTARAN KERJA BADAN PUSAT STATISTIK<<<<

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x