Heran dengan Venna Melinda, Sunan Kalijaga pun menyebut bahwa mantan istri Ferry Irawan sebenarnya sudah ikhlas akan masa lalunya.
"Lu mau ngapain lagi sih? sudah cukup kemarin mantan istrinya sudah menyampaikan ke saya, dia sudah ikhlas dengan semua masa lalunya," ujar Sunan Kalijaga.
"Jangan lagi orang dibawa-bawa. Itu kan tidak etis, membuka kenangan yang mungkin saja ada kenangan tidak enak diungkit lagi," lanjutnya.
Ia lantas menyindir Venna Melinda kekurangan bukti sehingga harus menyeret nama Ferry Irawan atas kasus KDRT.
"Memang kurang saksinya? sampai harus melibatkan mantan-mantannya Mas Ferry? Saya rasa enggak perlu, jangan suka membuat gaduh, membuka aib seseorang. Kalau Tuhan marah gimana?" pungkas Sunan Kalijaga. (*)