
Unggahan Doddy Sudrajat
Sementara itu, melansir unggahan Instagram Story Mayang, adik mendiang Vanessa Angel itu mengabarkan bahwa kondisinya baik-baik saja.
Mayang yang sudah berada di Indonesia mengatakan bahwa lokasi liburannya di Turki cukup jauh dari pusat gempa bumi.
"Pray for Turki Suriah," ujar Mayang.
"Terima kasih yang udah nanyain kabar aku. Aku Alhamdulillah udah di Indo dan titik gempa di Turki sama tempat tour aku lumayan jauh jaraknya. Makasih semuanya," katanya dikutip pada Selasa (7/2/2023).
Kondisi WNI di Turki
Melansir Kompas TV, Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) di Ankara, Turki, Lalu Muhammad Iqbal, mengungkapkan kondisi terkini Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban gempa Turki, Selasa (7/2/2023).
Ia memperbarui data jumlah WNI korban gempa Turki yang sebelumnya berjumlah tiga orang pada Senin (6/2), kini menjadi total 10 orang.
"Kemarin kami menyampaikan bahwa jumlah WNI kita yang terkena dampak langsung, yang luka-luka akibat gempa ini adalah tiga orang," kata Iqbal secara virtual dalam jumpa pers yang digelar Kementerian Luar Negeri (Kemlu RI) di Jakarta, Selasa (7/2) dipantau dari Breaking News Kompas TV.
"Per hari ini, per tadi malam, sudah menjadi sepuluh orang," imbuhnya.
Ia menerangkan, empat dari sepuluh orang WNI korban luka tersebut telah dirawat di rumah sakit, sedangkan enam WNI lainnya sedang dievakuasi oleh pihaknya.