Berdasarkan primbon Jawa, weton merupakan perhitungan hari kelahiran seseorang yang berkaitan dengan jalan hidupnya.
Dalam kitab primbon Jawa, weton biasanya dijadikan rujukan untuk meramalkan beberapa hal, seperti peruntungan rezeki, watak dan jodoh.
Percaya atau tidak, beberapa weton wanita diramal memiliki sifat yang setia pada pasangannya menurut primbon Jawa.
Mereka juga dipercaya dapat memberikan keberuntungan dan membawa rezeki untuk pasangan serta keluarganya.
Hal ini karena weton-weton ini dikenal memiliki sifat yang pekerja keras.
Weton wanita apa sajakah itu? Mengutip dariSonora.id,berikut ulasan lengkapnya.
1. Minggu Pon
Weton Minggu Pon dengan jumlah neptu 12 memiliki watak dan kepribadian yang giat bekerja, tekun, aktif, usil, dan tahan menderita.
Tahan menderita yang dimaksud adalah kuat dalam menghadapi keprihatinan atau menghadapi kegagalan, kekecewaan, dan kesulitan.
Weton ini juga dikenal sebagai sosok yang cinta kasih dan diyakini setia.
Baca Juga: 4 Weton Paling Panjang Umur Menurut Primbon Jawa, Diramal Punya Rezeki Melimpah dan Hidup Bahagia