Baca Juga: Tolak Lamaran Pria India, Gadis Asal Wajo Klarifikasi, Bicara soal Uang hingga Ancaman Ini
Ketika Ali tiba di rumah Syarifah, ia bertemu langsung dengan kedua orang tua kekasihnya.
Tetapi, kedua orang tua Syarifah menolak lamaran pria tersebut dengan alasan putrinya sudah dijodohkan dengan orang lain.
Beri uang Rp 9 juta
Ali yang jauh-jauh terbang dari India ke Indonesia ternyata memberikan uang senilai Rp 9 juta untuk melamar Syarfah.
Tetapi, uang tersebut tidak berarti apa pun lantaran niatnya untuk melamar Syarifah ditolak keluarga si wanita.
Polres Wajo yang mengamankan Ali lalu mempertemukan pria ini dengan keluarga Syarifah.
Pertemuan tersebut menghasilkan kesepakatan bahwa keluarga wanita bersedia mengganti uang Ali sebesar Rp 10 juta.
"Setelah, kami mediasi, maka pihak keluarga perempuan akan memberikan uang Rp 10 juta kepada pria India ini.
Sebab sebelummya, pria ini telah mentransfer uang sebanyak Rp 9 juta kepada si perempuan," tutur Amdia.
Rogoh kocek Rp 52 juta, sewa mobil, dan bawa seserahan
Selain menyerahkan uang Rp 9 juta, Ali juga menyewa sebuah mobil dan membawa seserahan untuk mendatangi kekasihnya.