Gridhot.ID - Khodam masih menjadi salah satu makhluk gaib yang sering dibicarakan.
Pasalnya, khodam merupakan makhluk gaib yang dipercaya bisa memberikan kesaktian tertentu ke manusia yang dia naungi.
Dikutip Gridhot dari Bangka POS, khodam merupakan jin gaib yang bertugas menaungi dan melindungi manusia yang dia sukai menggunakan kesaktiannya.
Khodam ini memang bisa diapatkan secara tiba-tiba atau hasil ibadah spiritual tertentu.
Namun ada juga orang-orang yang memiliki energi khusus sehingga bisa memiliki khodam hasil warisan leluhur.
Dikutip Gridhot dari Sonora.ID, mereka yang diikuti khodam leluhur merupakan orang-orang pilihan. Dari sebuah keluarga, biasanya hanya satu orang yang akan diikuti khodam leluhur.
Meskipun dipilih langsung, bukan berarti khodam terus menerus terikat dan aka nada selamanya untuk melindungi orang tersebut.
Ada beberapa kebiasaan dan sifat yang ternyata bisa bikin khodam pendamping nggak betah dan berhenti melindungi manusia.
Lantas, apa sajakah kebiasaan dan sifat yang tidak disukai oleh khodam pendamping? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
Malas beribadah
Menurut Primbon Jawa, kebiasaan ini paling tidak disukai oleh Khodam pendamping, karena kembali lagi tugas utama Khodam pendamping adalah menuntun manusia menjadi lebih baik.