Bahkan ia juga mengaku jika masih mencintai Aldilla Jelita.
“Ya itu kehidupan pernikahan kan kita enggak pernah tahu gimana ke depannya," ucap Indra Bekti, dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official, Kamis, 2 Maret 2023.
Indra Bekti juga mengatakan jika dirinya tak mau menyakiti Aldilla Jelita ketika masih bersamanya.
Belum memberitahu secera rinci penyebab Aldilla Jelita mengugat cerai.
Ia hanya mengatakan jika ada masalah yang tak bisa ditoleransi.
"Awalnya manis-manis dulu kemudian ada permasalahan yang udah enggak bisa ditolerir lagi sehingga memang kita akhirnya memutuskan seperti ini,” sambungnya.
Seperti yang diketahui, Indra Bekti belum lama ini sempat mengalami pecah pembuluh darah.
Saat ini ia baru menjalani proses penyembuhan.
Oleh sebab itu ia mengaku tak ingin mengambil pusing terkait maslaah yang tengah ia hadapi.
“Apalagi aku lagi recovery, terus mikirin ini juga, emang harus begini jalannya"
"Akhirnya kita sepakat dengan pengacara kita untuk menyelesaikannya itu,"