GridHot.ID - Kedutan cukup umum terjadi.
Lazimnya kedutan terjadi pada bagian tubuh seperti wajah, tangan, kaki, atau dada.
Melansir Kompas.com, dalam dunia kesehatan, kedutan sebenarnya salah satu sinyal yang diberikan oleh tubuh melalui otot.
Tak jauh berbeda dengan kram, kedutan merupakan hasil aliran listrik syaraf tak normal pada otot.
Namun demikian, banyak orang sering mengaitkan kedutan dengan mitos-mitos atau pertanda akan terjadinya sesuatu.
Seperti halnya kedutan pada telapak tangan kiri.
Melansir TribunBatam.id, berikut beberapa arti kedutan di telapak tangan kiri menurut Primbon Jawa.
1. Pertanda akan bertemu jodoh
Kedutan di tangan kiri bisa menjadi tanda akan datangnya jodoh.
Hal ini tentu menjadi kabar membahagiakan, terutama bagi Anda yang telah lama menyendiri.
Kedatangan jodoh ini sangat tidak terduga.