Menurut Gus Miftah memang itu menjadi urusan Lina Mukherjee sendiri namun yang jadi masalah dirinya memamerkan perbuatannya tersebut.
"Mohon maaf saya tidak ada urusan anda makan babi itu urusan anda, tapi sudah jadi urusan kami anda posting kemaksiatan dan dosa yang anda lakukan," jelasnya.
Dirinya lalu mengatakan jika Lina seolah-olah bangga akan dosa yang ia lakukan.
"Kenapa karena seolah-olah anda bangga dengan kemaksiatan dan dosa yang anda perbuat, padahal Allah maha penutup aib hambanya," tuturnya.
Gus Miftah lalu melanjutkan Lina seperti mengejek larangan Allah dengan perbuatannya.
"Kalo urusan pribadimu tak usah kau posting ketika kamu posting berarti apa anda seolah-olah mengejek larangan Allah," ungkapnya.
Sementara itu, imbas konten makan babi viral, Lina Mukherjee ramai dihujat publik di media sosial.
Lina Mukherjee ngamuk karena terus-terusan dihujat oleh netizen karena makan babi.
Lina dalam siaran langsungnya di tiktok meminta kepada netizen untuk setop menghujat dirinya karena menurutnya apa yang dia lakukan bukan sebuah kejahatan.
Selebgram yang terkenal sering membahas bollywood ini juga menyebut bahwa semua anak manusia itu pasti melakukan dosa termasuk ustaz.
"Udahlah ya, aku jujur sama kalian makan babi.