Di depannya terdapat seporsi nasi campur dan sepiring kulit babi kriuk.
Lina mengatakan jika dirinya penasaran dengan rasa kulit kriuk babi.
"Gaes hari ini aku kayaknya dipecat dari Kartu Keluarga, karena aku penasaran dengan kriuk babi ya. Jadi hari ini rukun iman udah aku langgar. Tapi aku cuma penasaran karena di Tiktok banyak kriuk," ucapnya sambil memegang kulit babi kriuk.
Saat makan kulit babi, Lina sebenarnya merasa sadar jika itu dilarang agama. Akan tetapi, sang seleb TikTok tetap memakan kulit babi itu.
"Aku dengan kesadaran diri ya, cuma ingin merasakan gimana sih rasanya kriuk babi. Ya Allah dipecat dari kartu keluarga," ungkap seleb Tiktok yang akrab disapa Lilu tersebut.
Lina mengatakan jika rasa kulit babi mirip dengan kulit sapi yang dijemur.
Lebih lanjut, Lina mengakui sudah makan babi sebanyak tiga kali.
Pertama, ia makan babi saat sedang di Srilangka. Ketika itu, ia tidak bisa berbahasa Inggris sehingga tak tau makanan yang ia santap adalah babi.
Kedua, ia makan babi di tempatnya orang nonmuslim.
Lalu, ketiga, ia makan babi dengan kesadaran penuh yakni saat makan kriuk babi ini.
"Kak Lilu udah berapa kali makan babi? Totalnya 3 kali ya. Waktu itu di Srilangka, aku nggak bisa Bahasa Inggris. Yang kedua kemarin ada acara di tempatnya non. Terus yang ketiga ini dengan kesadaran diri ya," papar Lina.