GridHot.ID - Semua manusia memiliki masalah masing-masing.
Tidak ada manusia di muka bumi ini yang tidak ada kesulitan dalam hidupnya.
Berikut ini merupakan amalan doa ketika ditimpa kesulitan yang sangat berat dalam kehidupan.
Melansir tribungayo.com, umat muslim menyakini kesulitan hidup yang dialami adalah ujian dari Allah SWT.
Maka bagi umat muslim yang bertawakkal di tengah kesulitan yang dihadapnya berhak menyandang orang beriman.
Sebagai makhluk ciptaan Allah SWT, sudah menjadi kewajiban bila manusia juga harus bangkit kembali dari keterpurukan.
Dalam berusaha memperbaiki segala hal dengan sekuat tenaga dan semaksimal mungkin, tentu juga harus diiringi dengan doa.
Dilansir dari Sripoku.com, berikut amalan doa ketika ditimpa kesulitan yang sangat berat dalam kehidupan.
Doa ketika ditimpa kesulita inin bahkan merupakan amalan Rasulullah untuk membantu meringankan masalah terberat dan mendesak.
Doa ketika ditimpa kesulita diajarkan oleh Rasulullah dan bisa kita amalkan tatkala masalah menghampiri begitu besar.
Satu hal yang harus dipahami adalah, fungsi doa merupakan alat komunikasi kita kepada Allah SWT, namun tidak serta merta langsung dikabulkan oleh-Nya.