Berikut daftar kejahatan Yomison Murib:
1. Aksi penembakan terhadap tukang ojek Udin.
Akibat penembakan tersebut Udin meninggal dunia pada 14 April 2021 di Kampung Eromaga, Distrik Omukia, Kabupaten Puncak.
2. Aksi pembakaran Tower BTS tanggal 3 Januari 2021.
3. Aksi pembakaran Helicopter UP MI815 Milik PT Ersa di Bandara Aminggaru, pada 11 April 2021.
Saat kejadian helikopter Upmi815 milik PT Ersa Air itu tengah terparkir ron di Apron Bandara Aminggaru, Ilaga, Kabupaten Puncak.
4. Terlibat penembakan terhadap anggota Ops Nemangkawi pada tahun 2021 di Kampung Olenki, pada 27 April 2021 lalu.
Baca Juga: 5 Tanggal Lahir Wanita Kepribadian Istimewa, Berwibawa, Banyak Harta
Kasus Penembakan Tukang Ojek Udin
Kelompok KKB pimpinan Lekagak Telenggen diduga menembak seorang tukang ojek bernama Udin (41) di Kampung Eromaga, Distrik Omukia, Kabupaten Puncak, Papua pada Rabu (14/4/2021).
Udin tertembak dua kali di bagian dada menembus punggung dan di bagian pipinya.
Jasad Udin dibawa dengan pesawat berbadan kecil dari Bandara Aminggaru Ilaga ke Bandara Mozes Kilangin Timika.