Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ditinggal Jalani Sholat Idul Fitri, Viral Maling Nekat Bobol Sebuah Rumah di Wonogiri, Terungkap Segini Ternyata Kerugiannya

Akhsan Erido Elezhar - Senin, 24 April 2023 | 18:42
Ilustrasi pencurian di Wonogiri.
Tribunnewsmaker

Ilustrasi pencurian di Wonogiri.

"Pukul 08.00 WIB, korban pulang dari salat idul fitri di masjid Manbaul Hikmah," ucap AKP Anom Prabowo, kepada TribunSolo.com, Sabtu (22/4/2023).

"Korban mendapati pintu pagar depan rumah sudah terbuka dan pintu utama rumah sudah terbuka," tambahnya.

Widodo yang terperanjat mengetahui situasi itu langsung mundur untuk mengecek harta bendanya.

"Korban masuk ke dalam rumah mendapati pintu kamar-kamar sudah terbuka dan lemari sudah dalam kondisi acak-acakan," jelasnya.

Dikutip Gridhot.ID dari artikel terbitan TribunSolo, 24 April 2023, melihat kondisi itu, korban lantas memanggil tetangganya yang bernama Rusmini.

Dengan dibantu Rusmini, korban mengecek barang-barang yang hilang.

Sialnya, perhiasan emas dan uang tunai yang disimpan di lemari sudah berdah tangan ke maling.

"Didapati perhiasan berupa dua buah kalung emas, dua buah gelang emas, satu buah anting emas dan uang tunai sejumlah Rp 4 juta yang tersimpan didalam lemari kamar sudah tidak ada," kata Anom.

Anom menambahkan, atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sekitar kurang lebih Rp8 juta.

Baca Juga: 3 Tanggal Lahir Wanita Sabar dan Setia, Beruntung Sekali Pria yang Berhasil Meminangnya

Kini pihak kepolisian tengah mengusut kasus tersebut.

Pihak kepolisian akan memburu pelaku pencurian tersebut.

Source : TribunSolo Tribunnewsmaker.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x