Kedutan sering dikaitkan dengan pertanda sesuatu yang akan terjadi.
Arti kedutan pun beragam, tergantung letaknya.
Pertanda kedutan bisa merupakan hal baik, namun bisa juga hal buruk.
Lantas, bagaimana dengan arti kedutan di dagu?
Kedutan di dagu termasuk jarang terjadi.
Namun tak menutup kemungkinan jika Anda bisa mengalaminya.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa arti kedutan di dagu yang bisa Anda simak.
1. Pertanda akan mendapat sindiran
Berhati-hatilah bila Anda mengalami kedutan di dagu.
Sebab, kemungkinan Anda akan segera mendapat sindiran yang kurang baik.
Sindiran itu membuat perasaan Anda tidak nyaman karena datang dari orang-orang dekat di sekitar Anda.