Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar
Gridhot.ID -Warga Sleman mendadak dibuat geger. Pasalnya, mereka menemukan mayat bayi di kali Code, daerah Sendowo, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman.
Bayi itu ditemukan oleh seorang warga yang sedang membersihkan rumput di pinggir sungai tersebut.
Seorang warga itu kemudian mencium aroma tak sedap di sekitar lokasi.
Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan Tribunnewsmaker, 18 Mei 2023, tanpa diduga salah satu warga dibuat kaget lantaran menemukan mayat bayi yang telah membusuk.
Ia pun kemudian memberi tahu warga lainnya terkait penemuan mayat tersebut.
Saat ditemukan, bayi tersebut sudah dalam keadaan membusuk.
Kapolsek Mlati Kompol Andhies F Utomo mengatakan, penemuan bayi tersebut pada Rabu (17/5/2023) pagi.
"Pada hari Rabu tanggal 17 Mei 2023 sekitar pukul 07.30 WIB," ujar Kapolsek Mlati Kompol Andhies F Utomo, pada Kamis (18/05/2023).
Andhies mengatakan, awalnya pada pukul 07.30 WIB, seorang warga membersihkan rumput di pinggir Kali Code daerah Sendowo, Kapanewon Mlati.
Baca Juga: 5 Tanggal Lahir yang Kalau Bikin Bisnis Untung Besar dan Anti Rugi, Cuan Selalu Mengalir Deras