Lebih lanjut, Hendra menyampaikan bahwa Desta dan Natasha Rizky sudah sekitar setahun telah pisah rumah.
"Sudah nggak (serumah). Ya sekitar setahun lah," kata Hendra.
Bahkan saat Lebaran yang lalu, Hendra mengatakan bahwa Desta sudah merayakannya tanpa Natasha Rizky.
"Iya betul (Desta Lebaran sendiri). Ada anak-anaknya. Sementara anak-anak di sini semua," ungkapnya.
Hendra menyebut anak-anak tersebut tinggal bersama Natasha.
Kendati demikian, Hendra menyebut bahwa komunikasi keduanya juga masih baik-baik saja
Pun keduanya masih mengurus anak-anak secara bersama.
"Ngurus sama-sama tapi kan masih di bawah umur jadi sama ibunya Natasha. Kadang Desta juga nganter, masih ada komunikasi lah," terangnya.
Pengacara Desta Mahendra
Alasan Desta Gugat Cerai Natasha Rizky
Dikutip dari Tribunnews, dalam kesempatan yang sama, Hendra juga menjelaskan jika perceraian tersebut sudah disepakati oleh keduanya.